Paket Wisata 3 Hari
Pilihan tepat untuk Anda menjelajah kota istimewa dengan pilihan objek wisata sesuai dengan kebutuhan dan pastinya memberikan pengalaman berwisata yang asyik, menyenangkan, dan bikin kangen.
Paket Wisnu 3 Hari
Jogja and Culture
Terlalu singkat berlibur ke Jogja memang belum memuaskan hati, karena kota istimewa ini memiliki beragam objek wisata menarik dan selalu update, kearifan lokal yang sangat unik dan kuliner beragam yang bikin kangen. Oleh karena itu, untuk Anda yang saat ini sedang merencanakan perjalanan liburan ke Jogja namun ingin puas bisa mengunjungi tempat-tempat yang instagramable dan penuh dengan kenangan yang menyenangkan, maka Wisnu Wisata menawarkan paket wisata 3 hari 2 malam ke Jogja.
Pada paket ini, di hari pertama Anda akan dijemput di titik kesepakatan baik itu terminal, bandara, stasiun, maupun hotel oleh tim kami, kemudian tujan pertama mengunjungi Candi Borobudur. Bagi yang belum pernah mengunjungi salah satu keajaiban dunia ini, Anda akan didampingi oleh pemandu berpengalaman mengelilingi candi terbesar di Indonesia ini. Lalu untuk kunjungan kedua, Anda akan diantar ke objek wisata Ullen Sentalu. Salah satu peninggalan bersejarah di tempat ini, dan juga bangunan dengan artistik kuno bisa diabadikan ke dalam media sosial. Selanjutnya, perjalanan ketiga yaitu Tebing Breksi, salah satu tempat wisata viral yang instagramable. Di hari kedua, Anda akan diajak melakukan kegiatan seru di Plaosan Village, di mana tempat ini menyajikan pemandangan Candi Plaosan dengan lingkungan pedesaan yang masih sangat asri. Setelah dari tempat ini, HeHa Sky View menjadi tujuan berikutnya. Siapkan kamera, smartphone, ataupun media yang bisa merekam perjalanan libur Anda, karena di HeHa Sky View ini pemandangannya sangat indah. Selain menyajikan pemandangan, spot foto di sini menarik sekali. Kulinernya pun tidak kalah enak. Lalu perjalanan akan diteruskan ke Objek Wisata Pinus Pengger. Lagi-lagi, pemandangan alam sekitar di kota istimewa ini terekspos dengan bagus karena di Pinus Pengger ini terdapat beberapa tempat bersantai dan swafoto yang bisa Anda pamerkan dengan rekan-rekan di kampung halaman. Di hari ketiga, Anda akan diantar ke Keraton Yogyakarta, Taman Sari, dan berbelanja di Malioboro.
Harga Paket Wisata
2 – 3 pax : Rp 2.370.000,-/person
4 – 6 pax : Rp 2.100.000,-/person
7 – 11 pax : Rp 1.830.000,-/person
12 – 16 pax: Rp 1.720.000,-/person
17 – 22 pax: Rp 1.585.000,-/person
23 – 30 pax: Rp 1.500.000,-/person
31 – 48 pax (up) : By call
Biaya Sudah Termasuk
- Akomodasi Transport selama tour sesuai pilihan jumlah peserta.
- Tiket dan parkir objek sesuai program termasuk jeep lava tour (medium rute / rute basah).
- Makan sebanyak 2 x sesuai program.
- Air mineral 600ml/hari.
- Tour Guide / Driver as guide , guide local.
- Persediaan P3K standart wisata.
- Dokumentasi, spanduk min 10 pax.
Biaya Tidak Termasuk:
- Akomodasi hotel/Penginapan selama 1 malam termasuk untuk breaksfast (tergantung pilihan).
- Tiket pesawat /Kereta api Jakarta-Yogyakarta PP.
- Penambahan objek wisata di luar program.
- Penambahan menu di restoran di luar paket.
- Tipping driver, guide dan bell boy.
Hiburan acara gala dinner atau semacamnya. - Asuransi perjalanan wisata.
Goodie bag/souvenir untuk peserta tour.
Informasi Paket:
- Paket di atas merupakan private tour, tidak di gabung dengan grup lain.
- Paket masih bersifat penawaran dan dapat di sesuaikan kembali sesuai permintaan dan jumlah peserta.
- Program dan harga dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti perubahan harga hotel, situasi objek ,restoran dan jumlah peserta.
- Harga tidak mengikat selama belum ada down payment.
- Peserta umur 0-3 tahun free, peserta umur 4-9 tahun harga 40 %*
- Tidak ada refund jika objek wisata di batalkan karena force majeure* (perjalanan / tingkat kunjungan/pembatalan sepihak/ bencana alam atau semacamnya).
Paket Wisnu 3 Hari
Viral Adventure
Eksplor Jogja memang tidak ada habisnya. Oleh karena itu, Anda yang ambil paket wisata Jogja 3 hari 2 malam, wajib mencoba paket Viral Adventure ini. Ada 8 lokasi yang bisa dikunjungi dan memberikan panorama indah dengan beragam fasilitas yang bisa dimanfaatkan untuk mengabadikan momen liburan Anda bersama keluarga, teman, pasangan, dan juga rombongan perusahaan Anda.
Dijemput di titik kesepakatan, pada hari pertama Anda akan diantar untuk mengunjungi salah satu pantai indah di Gunung Kidul yaitu, Pantai Drini. Lalu di perjalanan kedua, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke wisata Puncak Becici, di mana tempat ini adalah salah satu lokasi wisata viral yang menyuguhkan spot menarik dan cocok diabadikan untuk berswafoto. Perjalanan terakhir di hari pertama ditutup dengan mengunjungi Tebing Breksi. Di hari kedua, Anda dan rombongan wisatawan akan melakukan kegiatan volcano tour di area lereng Merapi menggunakan Jeep. Kegiatan ini sangat seru dan dinanti oleh wisatawan karena sangat memacu adrenalin. Kemudian, Candi Prambanan menjadi tujuan wisata berikutnya. Didampingi pemandu wisata yang sudah profesional di bidangnya, Anda akan diajak berkeliling melihat relief dan sejarah yang ada di lokasi tersebut. Perjalanan dilanjutkan ke tempat bersantai dan asyik di Obelix Hills. Salah satu tempat wisata yang juga banyak dibicarakan masyarakat di media sosial ini menjadi incaran wisatawan kala berlibur di Jogja. Di hari ketiga, tidak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi Keraton Yogyakarta, Taman Sari dan berbelanja oleh-oleh di Malioboro, oleh karena itu, di hari ketiga, Anda akan diajak berkunjung ke lokasi tersebut.
Harga Paket Wisata
2 – 3 pax : Rp 2.280.000,-/person
4 – 6 pax : Rp 2.000.000,-/person
7 – 11 pax : Rp 1.730.000,-/person
12 – 16 pax:Rp 1.620.000,-/person
17 – 22 pax:Rp 1.555.000,-/person
23 – 30 pax:Rp 1.400.000,-/person
31 – 48 pax (up) : By call
Biaya Sudah Termasuk
- Akomodasi Transport selama tour sesuai pilihan jumlah peserta.
- Tiket dan parkir objek sesuai program.
- Makan sebanyak 2 x sesuai program.
- Air mineral 600ml/hari.
- Tour Guide / Driver as guide , guide local.
- Persediaan P3K standart wisata.
- Dokumentasi, spanduk min 10 pax.
Biaya Tidak Termasuk:
- Akomodasi hotel/Penginapan selama 1 malam termasuk untuk breaksfast (tergantung pilihan).
- Tiket pesawat /Kereta api Jakarta-Yogyakarta PP.
- Penambahan objek wisata di luar program.
- Penambahan menu di restoran di luar paket.
- Tipping driver, guide dan bell boy.
- Hiburan acara gala dinner atau semacamnya.
- Asuransi perjalanan wisata.
- Goodie bag/souvenir untuk peserta tour.
Informasi Paket:
- Paket di atas merupakan private tour, tidak di gabung dengan grup lain.
- Paket masih bersifat penawaran dan dapat di sesuaikan kembali sesuai permintaan dan jumlah peserta.
- Program dan harga dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti perubahan harga hotel, situasi objek ,restoran dan jumlah peserta.
- Harga tidak mengikat selama belum ada down payment.
- Perserta umur 0-3 tahun free, peserta umur 4-9 tahun harga 40 %*.
- Tidak ada refund jika objek wisata di batalkan karena force majeure* (perjalanan / tingkat kunjungan/ pembatalan sepihak/ bencana alam atau semacamnya).
Ingin wisata dengan lama perjalanan sehari, namun ternyata tidak ada paket yang diinginkan? Jangan khawatir, Anda masih memiliki kesempatan untuk memilih tujuan wisata sesuai dengan keinginan dan tentu saja dengan biaya yang terjangkau, yuk langsung konsultasikan dengan kami sekarang!